M. Yusuf Sirat: Ini Tasyakuran Pelantikan dan Peresmian Restoran

TANAIKARIMUN.COM
– SETELAH pelantikan dan pengukuhan secara resmi sebagai Ketua DPRD
Kabupaten Karimun periode 2019-2024 hari Senin (30/10/19) lalu, M. Yusuf
Sirat, S IP mengadakan acara syukuran sekaligus peresmian pembukaan
restoran, Rabu (02/10/19) siang hingga malam. Dua kegiatan sekali jalan.
Acara yang berlabel ‘Tasyakuran
Pelantikan Bapak M. Yusuf Sirat, S IP Sebagai Ketua DPRD Kabupaten
Karimun Periode 2019-2024 & Soft Opening Restoran Pondok Dang Merdu

itu dihelat untuk para pengurus dan kader Partai GOLKAR serta
masyarakat. Siang hingga petang untuk masyarakat –juga pengurus dan
kader partai yang sempat hadir– sementara malamnya khusus untuk
pengurus dan kader Partai GOLKAR saja.
Ada dua kegiatan disejalankan pada waktu yang bersamaan. Pertama
‘Doa Syukur’ atas kepercayaan yang diberikan rakyat kepada M. Yusuf
Sirat dan akan diemban untuk rakyat sebagai Ketua Dewan, sementara acara
yang kedua adalah ‘Pembukaan Secara Resmi Restoran’ yang
dikelola oleh isterinya, Erlina di tempat yang sama. Nama restorannya
adalah Restoran Pondok Dang Merdu dengan lokasi Simpang Tiga Bati,
tempat dihelatnya acara tasyakuran ini.
“Kami
bersyukur sekaligus berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan
rakyat ini. Saya akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Penuh
tanggung jawab.” Demikian kalimat pembuka, ketika M. Yusuf Sirat
memberikan pidato sambutannya malam hari pada acara tasyakuran yang
dihadiri oleh Ketua DPD Partai GOLKAR Kabupaten Karimun yang juga adalah
Bupati Karimun, Dr. H. Aunur Rafiq, S Sos M Si dan pengurus partai
serta kader partai itu.
“Dua
kegiatan kami sejalankan pada hari ini. Yang pertama adalah doa dan
rasa syukur kami atas terpilihnya sebagai anggota Dewan sekaligus diberi
amanah yang cukup berat, Sebagai Ketua DPRD Kabupaten. Lalu pada hari
ini tadi siang, juga kami membuka secara resmi restoran yang kami beri
nama Restoran Dang Merdu yang dikelola oleh Ibu Erlina, isteri kami.”
Begitu penjelasan M. Yusuf Sirat lainnya. Restoran ini tentu saja
terbuka untuk umum pada hari-hari yang sudah pastikan akan dibuka.
“Tidak
ada acara lain pada acara malam ini, kecuali acara kita. Kita
melaksanakan silaturrahim sesama pengurus, kader dan anggota Partai
GOLKAR ini. Kita perlu kompak. Kita perlu kebersamaan. Tugas-tugas berat
untuk masyarakat dapat kita lakukan masing-masing sesuai dengan peran
dan fungsi kita.” M. Yusuf Sirat banyak memberikan pesan dan semangat
kepada hadirin yang merupakan pengurus dan kader partainya, Partai
GOLKAR.
Sementara
Ketua DPD Partai GOLKAR yang memberikan sambutan pada bagian akhir
acara mengingatkan kembali pentingnya kader-kader Partai GOLKAR untuk
melaksanakan fungsi dan tugas demi rakyat. Baik yang sukses duduk dan
dipilih rakyat untuk menjadi anggota DPRD maupun yang belum, harus tetap
bekerja untuk rakyat. “Ingat, baik yang duduk di Dewan maupun yang
belum, teruslah bersemangat. Masih ada kesempatan pada periode
berikutnya,” ingatnya secara khusus kepada Caleg Partai GOLKAR yang
kebetulan belum berhasil pada Pemilu lalu.
“Yang
tidak duduk juga bisa berbuat untuk masyarakat,” katanya. Ketua DPD
mengajak untuk terus menjaga persatuan dan kekompakan. Partai ini akan
terus kuat jika kader dan pengurus menjaga kebersamaan dengan
masyarakat. Demikian antara lain pesan Ketua DPD Partai GOLKAR yang
diminta memberikan sambutan pada malam itu.***

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *