Sebagai peserta adalah para pimpinan OPD Kabupaten Karimun selain beberapa pimpinan Ormas yang ikut diundang. Di layar monitor hadir secara daring para Kades se-Kabupaten Karimun, para Camat dan para narasumber dari Provinsi Kepri dan Provinsi Riau. Mereka yang menjadi peserta menyimak melalui layar sementara sebagai narasumber menyampaikan materinya via zoom itu.
Setelah prosesi acara pembukaan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Karimun dan Solawat Busyro serta doa dilanjutkan laporan Ketua Panitia Pelaksana yang adalah Kepala Baperlitbang Kabupaten Karimun, Fajar Horison. Selanjutnya penyampaian materi oleh Bupati Karimun. Saya catat setidak-tidaknya ada sembilan isu strategis disampaikan sebagai dasar penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Karimun tahun 2025-2045 ini.
Dikatakannya, isu-isu strategis seperti infrastruktur publik yang mantap dan merata, ekosistem berkelanjutan, tata kelola pemerintahan yang baik, peningkatan SDM, pengembangan pariwisata ekonomi kreatif, pembangunan dan pemerataan ekonomi, pengelolaan persampahan disampaikan bupati sebagai hal penting yang dipakai menjadi dasar penyusunan RPJDP ini. Masih ada tambahan seperti peningkatan iman dan taqwa, optimalisasi pengelolaan kualitas lingkungan hidup dan pengurangan resiko bencana.