Untuk Persahabatan Kita Ucapkan Selamat Tahun Baru Imlek

Dari Google/TribunJogya

HARI ini, orang China merayakan Tahun Baru Imlek 2021. Pemerintah kita pun sudah menetapkan hari Jumat (12/02/2021), ini sebagai hari Libur Nasional untuk memberi kesempatan orang China Indonesia merayakannya.

Bagi kita yang tidak merayakannya tapi selalu bersama dengan saudara-saudara kita, itu satu kalimat yang sering kita dengar diucapkan adalah kalimat Gong Xi Fa Cai yang berarti katanya bermakna ‘selamat tahun baru semoga kaya raya.’ Tapi ada juga teman saya mengatakan artinya adalah ‘selamat tahun baru semoga sehat selalu.’ Terserahlah maknaya. Itu doa yang baik.

Tapi, ‘Gong Xi Fa Cai’ selalu diucapkan dengan bunyi iringan doa yang berbeda-beda saja. Misalnya doa semoga sehat selalu, semoga kaya-raya, dapat jodoh, doa semoga hidup tenang dan banyak doa lainnya yang mengiringi kalimat itu. Tapi ada juga beberapa istilah (dalam bahasa China) ternyata yang diucapkan dan digunakan untuk menyampaikan ucapan selamat tahun baru Imlek.

Seperti ditulis oleh TribunJogja, saya kutipkan beberapa istilah yang juga diucapkan untuk menyatakan ucapan Tahun Baru Imlek, misalnya Xin Nian Haou (Selamat Tahun Baru), Xin Nian Kuaile (Selamat Tahun Baru), Ma Dao Cheng Gong (Semoga Bisa Meraih Kesuksesan), Gio Nian Hao (Semoga Bisa Melwati Tahun Baru dengan Baik) dan beberapa ucapan lainnya.

Seperti juga sudah kita baca bahwa pada 2021 ini, tahun baru China atau tahun baru Imlek akan memasuki tahun 2572. Dan berdasarkan kalender atau penanggalan China, tahun baru Imlek 2021 ini akan masuk dalam tahun Kerbau Logam. Orang-orang China berdoa dan menaruh doa dan harapan agar di tahun Kerbau Logam 2021 ini segala kondisi akan menjadi jauh lebih baik.

Seperti juga di hari-hari raya lainnya, salah satu cara untuk tetap terhubung kepada keluarga, teman dan rekan kerja adalah dengan mengirimkan ucapan selamat tahun baru kepada saudara, teman-teman dan tentunya keluarga. Bagi kita di luar suku China (di Indonesia) kita juga berdoa untuk saudara-saudara kita ini semoga sehat selalu dan Indonesia semakin jaya.***

 

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *