Musda V-
17 Views

Tanaikarimun.com. Karimun. KEPENGURUSAN IPHI (Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia) Kabupaten Karimun hasil Musda V IPHI Kabupaten Karimun (13.12.2025) sudah ditetapkan. Komposisi dan personalia PD (Pengurus Daerah) IPHI Kabupaten Karimun masa bakti 2026-2031 tertuang dalam Surat Keputusan (PW) Pengurus Wilayah IPHI Provinsi Kepri Nomor 02/A/Skep/PW-IPHI/I/2026 tanggal 2 Januari 2026/ 13 Rajab 1447 tentang Komposisi dan Personalia Pengurus Daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia Kabupaten Karimun Masa Bakti 2026-2031.

Ketua PD IPHI terpilih, H. Samsudin menjelaskan bahwa mekanisme penetapan kepengurusan PD IPHI Kabupaten (Karimun) setelah Musda dan penetapan kepengurusan oleh tim formatur maka Tim Formatur mengajukan nama-nama yang sudah disepakati sebagai pengurus kepada Ketua PW IPHI Provinsi Kepri di Tanjungpinang.

“Kita (tim formatur) sudah usulkan setelah Tim Formatur merampungkan tugasnya sesuai mandat Musda. Dan kini Surat Keputusan (SK) PW IPHI perihal penetapan kepengurusan PD IPHI Kabupaten Karimun sudah diterima.” Demikian Pak Sam menjelaskan perihal telah diterimanya SK Pengurus IPHI Kabupaten Karimun 2026-2031.

Dalam SK kepengurusan dimaksud selain Dewan Penasehat dan Dewan Pembina IPHI Kabupaten terdapat Pengurus Harian yang terdiri dari Ketua Umum, Wakil-wakil Ketua, Sekretaris dan Wakil-wakil Sekretaris serta Bendahara dan para Wakil Bendaahara. Di kepengurusan pleno terdapat bagian-bagian seperti Bagian Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan. Ada pula Bagian Usaha Dana dan Kemitraan, Bagian Pemberdayaan Ekonomi dan Ekonomi Kreatif serta beberapa bagian lainnya. “Ada 12 bagian yang membantu pengurus harian dalam menjalankan roda organisasi.” Begitu dijelaskan Samsudin.

Dalam rapat pengurus harian untuk pertama kali, Sabtu (10/01/2026) ini Ketua PD IPHI menyampaikan harapan agar para pengurus yang sudah diamanahkan dapat menjalankan organisasi IPHI ini dengan sebaik-baiknya. Dalam waktu dekat, kata Ketua IPHI akan dilaksanakan Rapat Kerja (Raker) Daerah PD IPHI Kabupaten Karimun yang akan disejalankan dengan pelantikan pengurus.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *