
SESUNGGUHNYA ‘Monas Haromain’ sebagai mitra umat dalam menyelenggarakan umroh dan haji sudah ada sejak tahun 2022. Dengan bermitra bersama travel-travel besar yang sudah ada Monas Haromain membantu umat untuk melaksanakan ibadah umroh dan haji. Sudah ramai yang dibantu untuk umroh dalam dua tahun lebih ini.
Pernyataan itu disampaikan oleh Mohammad Nasruddin selaku Direktur PT Monas Haromain Karimun saat memberikan sambutan pada acara peresmian Kantor Cabang Administrasi PT Monas Haromain Karimun, Ahad (19/01/2025). Grand Opening Kantor Cabang Administrasi PT Monas Haromain dengan SK PPIU 17062200303910001 berlangsung meriah dengan dihadiri oleh pejabat Kabupaten Karimun dan beberapa tokoh masyarakat, termasuk hadir H. Nurdin Basirun sebagai tokoh Provinsi Kepri. Hadir juga para jamaah umroh PT Monas Haromain Tour and Travel yang akan berangkat pada Januari ini.
Lebih jauh Nasruddin menguraikan sejarah berdirinya travel PT Monas Haromain di Kabupaten Karimun. Setelah PT Monas Haromain mendapat izin operasi dan sudah dapat menjalankan kegiatan sendiri dengan menggunakan perusahaan sendiri, kini PT Monas Haromain membuka Kantor Cabang Administrasi untuk memudahkan memberikan pelayanan haji dan umroh kepada umat. Masyarakat sudah bisa datang sendiri ke kantor yang baru diresmikan ini.
“Travel ini lahir dari perut Bumi Berazam, Kabupaten Karimun. PT Monas adalah satau-satunya perusahaan travel yang berkantor pusat di Karimun.” Katanya lagi, masyarakat Kabupaten Karimun, khususnya dan masyarakat dari manapunumumnya, dapat dengan mudah berurusan untuk rencana umroh dan haji di kantor ini. Dia mempersilakan masyarakat untuk datang sendiri mendaftar.
“Kalaun sudah ada travel di tempat kita, milik kita juga, mengapa harus mencari travel lain?” Katanya sambil membacakan sebait pantun. Nasrudin menjelaskan, jika PT Monas sukses sebagai sebuah perusahaan travel tentu yang untung adalah warga kita, Kabupaten Karimun juga. Pajak-pajak, CSR dan lainnya akan diterima dan dinikmati oleh masyarakat Karimun. Selama ini Monas Haromian juga sudah memberikan bantuan kepada para yatim. Demikian dia menjelaskan dalam sambutannya.
Pada kesempatan itu Nasruddin juga menjelaskan bahwa untuk keberangkatan Januari ini ada 40 orang jamaah yang diberangkatkan oleh Monas Haromain. Katanya lagi, nanti juga akan ada keberangkatan di Bulan Fenruari dan seterusnya. Silakan mendaftar di travel kita ini, imbaunya. Untuk kontak dapat menghubungi nomor WA 081266557203.
Peresmian Kantor Cabang Administrasi PT Monas Haromain Karimun di Jalan Ahmad Yani Sungai Lakam, Kolong dilaksanakan oleh Tokoh Kepri yang adalah Gubernur Kepri pada masanya, H. Nurdin Basirun. Dilanjutkan pengguntingan pita. Acara diakhiri dengan makan bersama.***