BAHWA olahraga memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan kita, itu tidak diragukan adanya. Bahkan, ternyata olahraga terbukti membantu seseorang lebih awet muda. Nah, lho. Benarkah begitu?
Sekurang-kurangnya itu dijelaskan oleh Dr. Furqon Satria, seorang dokter jantung sebagaimana terbaca (termuat) pada tulisan berjudul “Dokter Menjelaskan Alasan Medis Mengapa Olahraga Membuat Anda Terlihat Awet Muda” di halaman hajinews.co id pada hari Senin (08/07/2024) kemarin itu.
Tulisan yang diposting oleh Mas Ruhi, itu menyampaikan penjelasan Dokter Furqon perihal masyarakat yang sering meremehkan manfaat olahraga dalam jangka panjang. Faktanya, jelas dokter jantung, ini berbagai jenis olahraga, meski dengan intensitas rendah, dapat bermanfaat mencegah ejakulasi dini, misalnya, asalkan dilakukan secara konsisten.
Mengutip tulisan itu, Dokter Furqon lebih jauh mengatakan, “Olahraga bikin awet muda. Kita cenderung underestimate benefit jangka panjang latihan low to moderate intensity,” jelasnya mengutip cuitannya di akun X miliknya, @fsapradana.
Untuk itu dia memberikan saran bahwa jenis olahraga dengan intensitas ringan maupun sedang yang dilakukan secara konsisten, itu terbukti bisa meningkatkan efisiensi dan volume mitokondria. Untuk itu, lakukanlah. Amalkan, itu. Hasilnya, tubuh menjadi lebih banyak energi dan cenderung tidak mudah lelah, dibanding mereka yang tidak melakukan olahraga sama sekali. Ini penting buat kita.
Lebih detail dia menjelaskan, mitokondria merupakan sebuah mesin penghasil energi tubuh dalam sel. Fungsi mitokondria yang paling utama adalah menghasilkan sebagian besar energi yang dibutuhkan oleh tubuh untuk tumbuh, beraktivitas, dan menjaga kelangsungan hidup. Berkat fungsi ini, mitokondria dikenal sebagai ‘pembangkit tenaga sel’.
“Bonus utama yang didapatkan dari mitokondria yang sehat karena kebiasaan olahraga tersebut adalah seseorang akan jadi tampak lebih muda.” Begitu dokter mengingatkan. Bagi kita yang sudah berusia setengah ke atas, tentulah penting keterangan Dokter Furqon ini.
Lebih dari itu, makin banyak mitokondria, makin banyak juga kolagen yang dihasilkan. Kolagen adalah protein yang penting untuk kekuatan, kekenyalan, dan elastisitas kulit. Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen dalam tubuh kita cenderung menurun, yang dapat menyebabkan kulit kendur dan keriput.
Layak untuk kita hayati keterangan dokter ini. Sehat saja adalah berkah yang akan kita terima atas konsistensi olahraga yang kita amalkan. Apalagi jika –ternyata– ada bonus awet muda yang akan menyertainya. Sekali lagi, terima kasih, Pak Dokter. Untuk semua dokter, gtentunya.*** (M. Rasyid Nur)