Pelepasan Taruna Taruni SMK Bina Insan Kundur

RABU (08/05/2025) itu adalah hari berbahagia bagi siswa-siswi kelas III atau kelas XII SMK Swasta Bina Insan Kundur. Hari ini mereka dilepas oleh sekolah dalam satu acara Pelepasan Taruna-Taruni SMK Bina Insan. Dilepas maksudnya terhitung sejak hari itu mereka fesmi menamatkan pendidikannya di sekolah itu setelah tiga tahun menimba ilmu, pengalaman dan keterampilan.
“Hari ini kalian kami kembalikan kepada orang tua yang tiga tahun lalu mempercayakan keapda sekolah ini untuk tempat belajar dan berpraktik ilmu,” kata Kepala Sekolah, Agus Riono dalam pidato sambutannya pada acara tersebut. Dia mengingatkan untuk terus belajar dan belajar.
Sementara Pengawas Dinas Pendidikan SMA/SMK Provinsi Kepri, Zulfan dalam sambutannya juga memberikan pesan kepada siswa/siswi yang akan menyelesaikan pendidikannya. “Ini hanyalah awal kalian akan masuk ke tengah-tengah masyarakat, ke dunia kerja atau akan melanjutkan ke jenjang pendidikan lebih tinggi. Jangan berhenti sampai di sini,” katanya mengingatkan. Zulfan berharap ada yang melanjutkan ke Perguruan Tinggi meskipun mereka bisa saja masuk ke dunia kerja. “Lanjutkan ke Perguruan Tinggi, jika kalian ingin menambah ilmu.” Begitu dia berpesan.
Bupati Karimun, Dr. H. Aunur Rafiq yang hadir pada acara tersebut menyampaikan sambutan dan pengarahannya kepada para taruna-taruni serta kepada para guru dan pengurus yayasan. Untuk para tamatan bupati mengharapkan agar mampu menjaga nama baik sekolah nantinya. “Kalian adalah orang yang akan menjadi contoh oleh adik-adik yang sedang belajar atau yang akan masuk ke sekolah ini.”
Selain itu bupati juga berharap bersatu dalam kelompok almamater yang menjadi pengharum nama sekolah ini.
Kepada para guru dan pengurus yayasan bupati juga berpesan agar terus mengelola sekolah ini dengan baik agar harapan masyarakat untuk mendapatkan sekolah yang baik dapat diwujudkan.***

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *