Kwarcab Akan Adakan KMD

TANAIKARIMUN.COM
– JIKA tidak ada kendala, Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka
Kabupaten Karimun akan melaksanakan kegiatan Kursus Mahir Dasar (KMD)
yang direncanakan pada tanggal 19 s.d. 24 Oktober 2019 atau pada waktu
yang ditentukan kembali jika harus ditunda. 
Demikian
dijelaskan Sekretaris Umum Kwarcab Karimun, Dr. Abdullah melalui rilis
via WA Kwarcab Pramuka Kabupaten Karimun. “Salah satu rencana Agenda 
Rapat Pengurus Kwarcab hari Rabu (16/10/19) ini adalah membahas rencana
pelaksanaan KMD dan beberapa agenda lainnya. Kegiatan KMD itu akan
dilaksanakan di Sekretariat Kwarcab Kabupaten Karimun,” tulisanya.
Seperti
dijelaskan, ada beberapa agenda rapat yang seharusnya dibahas namun
harus dijadwalkan ulang, terutama untuk membahas beberapa rencana
kegiatan. Agenda Rapat itu, antara lain, 1) Rencana pelaksanaan kegiatan
KMD; 2) Pramuka Peduli Sampah; 3) Pesta Siaga Cabang; 4) Gladian
Pemimpin Regu dan Pemimpin Sangga. Namun karena jumlah pengurus yang
bisa hadir tidak mencukupi jumlah yang diharapkan, maka pembahasan itu
akan dijadwalkan kembali. Keputusan ini sesuai dengan arahan Ketua Umum
Kwarcab Kabupaten Karimun, H. Anwar Hasyim, MSi melalui WA di grup yang
sama.
Menyinggung
jumlah peserta yang akan diikutkan dalam kegiatan KMD, Sekretaris Umum
Kwarcab itu mengatakan, “Jumlah peserta KMD direncanakan sebanyak 40
orang.” Ditambahkannya, jumlah itu akan merupakan utusan dari setiap
Kwartir Ranting (Kwarran) se-Kabupaten Karimun. Akan disesuaikan kuota
secara proporsional, tentunya.

Jadwal
rapat pengurus selanjutnya direncanakan dalam waktu yang dekat. Dan
diharapkan pengurus dan andalan cabang bisa hadir pada rapat itu nanti.
Demikian disampaikan Sekum Kwarcab.***

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *